Minggu, 09 Oktober 2011

Ada (2)

jika nanti ada..
akan ku ajak engkau ketempat-tempat, dimana aku sendiri

diantara bayangan lampu jalanan, 
memperhatikan dunia diluar diri kita..
ada mereka yang bergegas mendatangi akhirat, berlalu dari dunia
kemudian bertanya bagaimana mencuri perhatian Tuhan, 
diantara amalan unggulan mereka.

diantara air yang keruh, 
ulah manusia yang mengakar..
mungkin aku dan kerabat termasuk.

di atas batu-batu yang tawadhuk, 
sengaja membuka mushaf, 
menghabiskan sisa sore tanpa perlu kata
kemudian bertanya bagaimana mencuri perhatian Tuhan, 
karena kewalahan mengejar zikir makhluk Tuhan disekeliling

diantara tepi jalanan pelabuhan, utk sekedar mkan sate dg aroma daun yg khas
percampuran yang haq dan yang bathil..bertakwalah semampunya

atau,
mungkin berada disisi cahaya merah yang memukau,
mungkin berada dalam dekapan angin yang menggetarkan,
atau cemara yang mengawal,

aghh, semuannyalah jika nanti ada!
kembali, segera!
*pesan terakhir 
engkau-- "begitu sulit menyampaikan apa yg dihati sekarang ini , yang pasti kerinduan yg besar terhadapmu . Dan rasa cinta yang kian terpupuk . Allahuma shalli ala muhammad wa ala ali muhammad . engkau yg kukasihi krn Nya . jaga kesehatan selalu .. namamu dalam tiap do'a dan sujudku . Terimakasih atas hikmah yg tidak henti2nya ngkau hantarkan. Salam.."


aku--"tidurlah dalam buaian Tuhan Rabbul 'alamin,
bertawakalah, tinggikan rasa mu..
biar Tuhan yg berkehendak :)"

1 komentar:

Subscribe via email

Mengenai Saya

Foto saya
Banda Aceh, Nanggroe Aceh, Indonesia
Bismillahirrahmanirrahim. ingin selalu melakukan "perbaikan tiada henti" atas diri..dan mereka "perbaikan tiada henti" adalah sebuah keniscayaan. menjadi objek (yang diperbaiki) atau subjek (yang memperbaiki) adalah proses yang beriringan. setiap peran memiliki keunikan dan taste yang luar biasa. masing-masing peran berpotensi melahirkan suka/tdk suka dan cinta/tidak cinta dari sang Maha hidup dan memberi kehidupan "Al Hayyu - Al Muhyii". maka mari bersama "Berkaizen dojo". Allahuakbar:)